Antivirus Untuk Android
















banyak orang bertanya, apakah penting menginstal antivirus diandroid? jawabannya penting, saat kita menginstal aplikasi android, didalam APK android mempunyai modul yang bakal bekerja sesuai yang diatus sama programernya, ada modul yang transfer data, ada juga yang membaca internal, ada juga yang mengatur firure kamera/speaker dan sebagainya. didalam satu pake apliaksi android, gak menutup kemungkinan kalau didalamnya ada modul pencuri data pribadi kita, dan menyadap keyboard/kamera/mic kita, nah oleh karena itu disini muncul banyak developer yang mengembangkan metode untuk mencegah hal itu. 

seperti yang saya bilang dipostingan sebelumnya, sebaiknya mencegah dari pada mengobati.  ada lagi sih gan, di aplikasi tertentu yang mempunyai kemampuan menerima push update, 

Apa itu push update? 
push update itu cara sederhananya: aplikasi menerima update dari server & langsung menggunakannya tanpa sepengetahuan anda.

Aspek-aspek yang perlu diperhatikan  sebelum menginstal antivirus.
1. RAM 
2. Memory Internal

Nah , pilih sendiri mana yang pas di smartphone anda semua , jangan ampe salah pilih antivirus yang malah bikin internal penuh atau ram penuh.

Rekomendasi antivirus :

1. 360 Mobile Security 
360 Antivirus adalah buatan pengembang asal negeri bambu, Qihu. 360 Mobile Security menjadi antivirus terbaik pada tahun 2013 yang lalu dengan skor mencapai 99.9%, nilai paling tinggi dari sekian banyak antivirus yang diujikan.

Antivirus ini gratis, 360 Mobile Security dapat menjadikan sebagai pilihan yang tepat untuk melindungi android kita dari malware atau virus-virus jahat yang merusak sistem, dengan desain yang elegan, dan ringan, antivirus ini mampu untuk mendeteksi dan menghapus ancaman yang terjadi di sistem.


2. Avast! Mobile Security
Avast adalah aplikasi gratis, dan menawarkan kemampuan untuk melindungi android dari ancaman virus dan malware, avast akan mengscan aplikasi yang ada dan melaporkan apakah ada malware atau  virus diandoird kita.

Avast mempunyai fitur yang  menarik, namanya  adalah Anti-theft. Dengan aplikasi ini, Anda bisa menemukan lokasi, mengunci, atau menghapus data Android ketika hp hilang atau tersembunyi di suatu tempat.


3. ESET Mobile Security & Antivirus
ESET atau lebih dikenal dengan kemampuan melindungi Komputer, dari serangan virus, sekarang tersedia dalam versi Android. Melindungi Android dari serangan virus dan kini hadir untuk Android. Tersedia dalam dua versi gratis dan premium berbayar, memberikan opsi Anda untuk menjajal secara cuma-cuma sebelum membeli.

Seperti kebanyakan aplikasi antivirus lainnya ESET melindungi aplikasi Android secara realtime dengan mengscan aplikasi untuk mendeteksi aplikasi yang terinstal, Untuk versi premiumnya harganya 20 dollar untuk pemakaian setahun, lumayan mahal, tapi hasilnya sebanding dengan duit yang kita keluatkan, untuk versi premiumnya, ada banyak fitur, Seperti : Anti phising protection. app audit. advances call. dan masih banyak lagi fitur kerennya.


4. Avira Antivirus Security
Sama Seperti ESET, Avira Antivirus Security tadinya juga aplikasi PC, Aplikasi ini memiliki kehandalan  melindungi Android kita. tidak perlu ragu lagi, Dia akan melindungi Android kita dari malware atau virus- virus. 

5. AVL
Anda mungkin jarang mendengar nama AVL untuk Antivirus, namun percayalah aplikasi ini dapat Anda gunakan untuk melindungi Android dengan baik. AVL mencatat skor deteksi sukses 100%, tanpa  menimbulkan efek memperlambat dan mengganggu sistem, serta
konsumsi baterai yang rendah.

AVL dapat menscan berbagai macam format file APK dengan akurat, serta didesain ringan dan efisien saat melindungi perangkat Android.

Aplikasi ini bisa didownload Google Playstore, silakan buka playstore, dan unduh aplikasi yang kalian suka, tapi perhatikan juga RAM sama Internal Memori kalian, takutnya nanti, bukannya dengan mondownload dapat membantu kita malah, sebaliknya, Android kita jadi lemot, oke itu aja postingan mengenai Rekomendasi antivirus untuk android.


0 Response to "Antivirus Untuk Android"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel